Lenovo Y480-3014 [Review]


Untuk Aktivitas Multimedia
Lenovo seri Y480 ini hadir sebagai penerus seri Y470 dengan menggunakan prosesor Intel berbasis Ivy Bridge.
Lenovo menempatkan seri Y sebagai notebook multimedia. Oleh karena itu, Lenovo menyematkan sejumlah feature hiburan menarik pada notebook ini.
Dari sisi tampilan, Lenovo Y480 ini memang tak bisa dibilang ramping. Ukurannya masih cukup tebal layaknya notebook standar umumnya. Bobotnya pun cukup berat, sekitar 2,4 kilogram dengan baterai terpasang. Namun, perawakannya terasa cukup kekar.
Ya, Lenovo Y480-3014 ini menggunakan material aluminium pada bagian belakang layar dan area palm rest sehingga terpancar kesan mewah pada notebook ini. Untuk mempercantik penampilan, Lenovo Y480-3014 ini juga memiliki backlight keyboard yang berguna saat Anda harus mengetik di ruangan temaram.  
Sebagai notebook multimedia, Lenovo Y480-3014 ini tentunya dilengkapi dengan sejumlah feature penunjang yang menarik. Lenovo tampak percaya diri dengan meletakkan sepasang speaker JBL yang berukuran cukup besar di sisi kiri dan kanan di bagian atas keyboard. Kualitas suara yang dihasilkan juga tergolong baik. Apalagi dengan dukungan sistem audio Dolby Home Theater yang turut  mendongkrak kualitas suaranya.
Layar 14 inci yang dimilikinya juga lumayan bagus dan nyaman saat digunakan dalam waktu lama sekalipun. Sayang, resolusinya tergolong standar, hanya 1366 x 768. Seandainya saja Lenovo bisa menggunakan layar dengan resolusi yang lebih tinggi, 1600 x 900 misalnya, notebook ini akan makin istimewa.  
Notebook ini juga memiliki tenaga yang cukup kuat untuk menjalankan berbagai aplikasi berat, termasuk untuk bermain game. Dalam konfigurasi standar, Lenovo Y480-3014 ini menggunakan prosesor Intel Core i7 3610QM 2,3 GHz, memori DDR3 4 GB, serta kartu grafis dedicated Nvidia GeForce GT 650M 2 GB. Dengan konfigurasi seperti itu, notebook ini sudah cukup tangguh untuk diajak bekerja berat.
****
Masuk sebagai notebook multimedia kelas atas, Lenovo Y480-3014 ini menawarkan berbagai feature menarik, mulai dari speaker J BL, port USB 3.0, hingga spesifikasi yang tergolong tinggi. Dengan harga sekitar 10 jutaan rupiah, Lenovo Y480-3014 ini merupakan sebuah notebook yang menarik.

Hasil Pengujian
Bermodalkan prosesor Intel Ivy Bridge quad-core, Lenovo Y480-3014 ini mampu menghasilkan kinerja yang tergolong tinggi. Kartu grafis Nvidia GeForce GT 650M yang digunakannya juga memberikan kinerja yang cukup baik. Produk ini tampaknya bisa digunakan untuk menjalankan berbagai game, walaupun mungkin tidak dalam setting dan resolusi maksimal.
Pengujian
Lenovo IdeaPad Y480-3014 (Core i7-3610QM 2,3 GHz, DDR3-1333 4 GB, VGA Intel HD 4000 + GeForce GT 650M, baterai 5600 mAh, 14 inci)
Fujitsu Lifebook LH772 (Core i7-3612QM 2,1 GHz, DDR3-1600 8 GB, VGA Intel HD 4000 + GeForce GT 640M, baterai 5800 mAh, 14 inci)
Sysmark 2012 V1.0.1.84
154
155
PCMark7 Professional Edition V1.0.4
2658
2538
3DMark 11 Pro v1.0.3.0
P2639
P1581
Cinebench R11.5
6,26
5,67
Stalker (Day)
75,90 fps
16,90 fps
Encoding video
11 menit 5 detik
11 menit 48 detik
Encoding audio
1 menit 15 detik
1 menit 20 detik
Daya T ahan Baterai
Memutar HD Video
2 jam 43 menit
2 jam 37 menit
Battery Eater (Text)
5 jam 15 menit
4 jam 41 menit

Spesifikasi
Prosesor
Intel Core i7-3610QM .(Quad-Core 2,3 GHz, 6 MB Smart Cache)
Memori
4 GB DDR3-1600
Chipset
Intel Cougar Point HM76
Kartu grafis
Intel HD 4000 + GeForce GT 650M
Kartu suara
Realtek ALC269
Hard disk
1 TB 5400 RPM
Optical drive
HL-DT-ST DVDRAM GT50N
Fasilitas
Wi-Fi, Bluetooth 4.0, ethernet, USB 3.0 (3x), VGA port, HDMI, webcam 2 MP, cardreader
Layar
14” 1366x768 pixel
Sistem operasi
Windows 7 Home Premium SP1 64-bit
Baterai
5600 mAh / 11,1 V
Dimensi
34,6 x 24 x (3,3 - 3,8) cm
Bobot
2,4 kg
Garansi
1 Tahun
Situs Web
Harga (kisaran)*
US$1100


Cukup Besar
Dengan ukuran yang cukup besar, Lenovo Y480-3014 ini memang tak setipis dan seringan notebook lainnya. Tapi hal ini masih cukup wajar.



 




JBL
Notebook ini menggunakan speaker dari JBL. Suara yang dihasilkan tergolong berkualitas baik.




Tombol Pintas
Tombol pintas yang sering hadir di notebook Lenovo juga hadir di Y480-3014 ini.


Plus
     : Banyak feature menarik; spesifikasi bagus; kualitas speaker bagus.
Minus : Bobot agak berat; harga cukup tinggi.

Skor Penilaian
- Kinerja             : 4,75
- Fasilitas            : 4,55
- Penggunaan    : 4,25
- Harga               : 2,5
- Skor total         : 4

 
Design by Yuza Cheater | Bloggerized by Free Blogger Templates | Info Terlaris